Kamis, 26 Maret 2015

Kontrak Reguler Penanganan Jalan Pantura Ditandatangani



Barak Apresiasi Kinerja Satker PJN Wilayah I Jabar & BBPJN IV DKI

Suara Garuda;-
JAKARTA- Satuan Kerja Pelaksanaan Jalan Nasional (Satker PJN) Wilayah I Provinsi Jawa Barat (Jabar) menyelesaikan penandatanganan kontrak paket-paket penanganan reguler untuk ruas jalan Pantai Utara (Pantura).

“Untuk penanganan jalan Pantura TA 2015, kemarin sudah ditandatangani kontraknya di Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) IV DKI Jakarta,” ujar Kepala Satker PJN Wilayah I Jabar, Ir.T.Yuliansyah, Rabu (25/3/2015).

Cepatnya penandatanganan kontrak perbaikan ruas jalan Pantura, dinilai banyak kalangan sebagai prestasi tersendiri bagi Satker PJN Wilayah I Jabar dan Balai Besar PJN IV DKI-Jabar-Banten.

“Kami mengapresiasi kinerja Satker PJN Wilayah I Jabar dan Balai Besar PJN IV DKI-Jabar-Banten dalam percepatan penandatanganan kontrak paket-paket reguler jalan Pantura. Ini prestasi tersendiri bagi Satker dan Balai terkait,” ujar Deding, Koordinator Divisi Investigasi dan Pelaporan Barisan Rakyat Anti Korupsi (Barak), Kamis (26/3/2015).

Menurutnya, kinerja yang baik itu patut menjadi contoh bagi Satker-Satker dan Balai-Balai lainnya. “Selama ini yang menjadi kendala adalah molornya tender. Kami yakin, kalau tender itu dilakukan dengan benar dan taat hukum, maka prosesnya tidak akan lama,” tandasnya. (Redaksi)*

0 komentar:

Berita Populer

Pengunjung Suara Garuda